Selasa, 17 Mei 2016

ECO GREEN PARK KOTA BATU MALANG

ECO GREEN PARK KOTA WISATA BATU MALANG
SALAM TOURING, 18 DESEMBER 2014

 Eco Green Park sendiri berada di area bersebelahan dengan kompleks wisata Jawa Timur Park 2, Batu Malang. Ditata sedemikian rupa terletak di lereng gunung Panderman sebelah barat kota Malang, mempunyai pemandangan indah, udara sejuk serta aitr yang dingin.
 
 
 Tempat dan lokasi Eco Green Park Batu Malang bisa diakses di Jl. Oro-oro Ombo No. 9A Kota wisata batu Jawa Timur. Tiket HTM nya cukup terjangkau yaitu untuk weekday Rp 40.000,- sedangkan untuk weekend dan hari besar dipatok di harga Rp. 60.000,-.
 
 Disini diajarkan kecintaaan terhadap alam, sambil memanfaatkan semua hal yang berhubungan dengan semangat melestarikan alam Go Green. Eco Green Park Batu Malang memberikan pelajaran bagaimana kita sebagai manusia harus bisa turut serta melestarikan alam serta memanfaatkan daur ulang menjadi bentuk baru yang bisa berdaya guna.
 Berbagai wahana unik tersedia disini untuk melengkapi liburan anda bersama anak istri dan keluarga. Perpaduan tempat wisata modern bertaraf internasional yang menampilkan kekayaan budaya asli Indonesia, tema pelestarian alam dipadu wahana atraktif serta menghibur.
 Berbagai wahana unik tersedia disini untuk melengkapi liburan anda bersama anak istri dan keluarga. Perpaduan tempat wisata modern bertaraf internasional yang menampilkan kekayaan budaya asli Indonesia, tema pelestarian alam dipadu wahana atraktif serta menghibur.
 Wahana unggulan di Eco Green Park Wisata Malang Batu, beberapa diantaranya adalah Rumah Terbalik, Replika rumah dengan ukuran sebenarnya namun posisinya semua terbalik. Kemudian di wahana Jungle Adventure, anda bisa berpetualang layaknya di hutan sesungguhnya, dengan koleksi binatang yang unik. Ada juga replika dari candi-candi terkenal di Indonesia yang menyuguhkan pemandangan fantastis dan lengkap dalam satu lokasi.
Sesuai dengan misi Eco Green Park  sebagai wisata edukasi tentang lingkungan, konsep Daur Ulang disini banyak diperkenalkan melalui patung-patung seni yang terbuat dari barang-barang tak terpakai. Kita akan menemui patung Transformers dari onderdil mobil,patung sapi dari mobil bekas, patung gajah dari televisi, computer & printer bekas, patung kerbau dari sisa-sisa potongan kayu, dan ada juga patung kuda dari kaleng minuman soda.
 Tempat yang bersebelahan dengan Batu Secret Zoo ini menawarkan 25 wahana edukasi. Beberapa di antaranya adalah kompleks miniatur candi-candi terkenal di seluruh Jawa, Insectarium, Parrot Dunia, Jungle Adventure, Rumah Terbalik, Duck Kingdom, Dome Multimedia, Eco Journey, Plaza Music, Water Track, dan masih banyak wahana yang lainny

Tidak ada komentar:

Posting Komentar